Kategori Berita

ZMedia

Seperti Ini Inovasi Teknologi OLED TV LG : Dilengkapi Teknologi AI lho

Faisol abrori
Berita ambon Berita maluku
Minggu, 11 Agustus 2019

HALO TEMAN - TEMAN !

Dalam dunia teknologi, inovasi demi inovasi terus digencarkan guna menargetkan pangsa pasar sesuai targetting perusahaan. Nah, kali ini aku akan membahas inovasi LG terbaru, yakni inovasi yang disematkan di OLED TV. Apa itu OLED TV ? Apa kelebihan OLED TV ? InsyaAllah akan dipaparkan di artikel ini dengan jelas.

TV OLED sendiri adalah salah satu jenis layar TV yang berada di pasaran saat ini. TV OLED sendiri jika dibandingkan dengan TV LED memiliki poin tambah yakni gambar yang dihasilkan lebih baik. Salah satu perusahaan yang terus melakukan inovasi terbaru dalam produk ini adalah LG. Mari kita simak bahasan selanjutnya

OLED adalah singkatan dari Organic Light Emitting Diode terbentuk dari senyawa organik yang mampu menyala ketika dialiri listrik. Pixel-pixel yang tersusun didalam OLED dapat menyala dan mati secara indipenden. Selain itu juga, yang menjadikan OLED selangkah lebih unggul dari LED TV adalah layarnya yang cenderung tipis, fleksibel, dan bahkan uniknya, bisa digulung lho...

Layar OLED pertama kali hadir pada tahun 2013 dan terus berinovasi hingga saat ini. Bahkan, Futuresource Consulting dalam laporannya menyatakan bahwa tahun lalu, penjualan TV meningkat sebanyak 3% dengan nilai juga naik sebesar 7%, dimana salah satu pendongkrak naiknya grafik peningkatan ini berdasarkan peningkatan peminat TV OLED yang signifikan.

Banyak vendor-vendor teknologi yang mulai melirik produk OLED pada layar TV mereka. Namun, tetap saja, ini merupakan salah satu kebanggaan LG karena hanya LG satu-satunya perusahan yang memproduksi produk panel OLED melalui anak perusahaan LG Display.

Nah, selain TV OLED nya yang beragam, LG juga terus berinovasi serta mengembangkan teknologi terbaru untuk memaksimalkan kinerja perangkat. Kira-kira, apa saja nih teknologi yang tersemat dalam TV OLED LG ?

TEKNOLOGI CANGGIH DI TV OLED LG

Teknologi pertama yang tersemat dalam TV OLED LG adalah teknologi AI (Artificial Intelligence) atau kecerdasan buatan. Prosesor generasi kedua LG ini memiliki sensor pintar yang tersemat pada algoritma khusus dengan kemampuan belajar(deep learning) dimana berfungsi untuk mendukung peningkatan sisi visual dan audio dan meningkatkan kenyamanan saat menonton.

Berbekal jutaan basis data tentang visual, prosesor Alpha Gen 2 mampu mengenali berbagai kualitas konten asal untuk kemudian bekerja dengan pilihan metode terbaik dalam mengoptimalkan tayangan pada layar.

Dari segi audio, algoritma prosesor Alpha Gen 2 LG dapat meningkatkan experience pengguna dalam mendengarkan suara atau audio dalam film yang diputar. Salah satu buktinya adalah dengan virtual sistem audio 5.1 surround sound dari sistem audio 2.1 yang terdapat didalamnya, sehingga membuat musik atau audio terdengar lebih kaya dan lebih jelas.

Saat ini prosesor α9 Gen 2 sudah digunakan dalam seri TV OLED Z9, W9, E9 dan C9. Khusus ini seri 8K 88-inch Z9, penggunaan prosesor menawarkan kemampuan pemrosesan yang lebih tinggi untukmenghadirkan kualitas gambar 8K paling realistis yang terlihat tajam, jelas, dan terperinci.

PROMO OLED TV LG


Nah, kalau teman-teman ingin membeli OLED TV LG, maka saat ini adalah waktu yang tepat, karena LG sedang ada promo OLEDPhoria berhadiah langsung e-voucher hingga Rp1 juta. Hadiah ini bisalangsung didapatkan untuk setiap pembelian semua TV OLED LG selama masa promo yaitu dari 30 Juli2019 - 31 Agustus 2019.

SEMOGA MEMBANTU !
>