Kategori Berita

ZMedia

Review Wardah Acnederm Moisturizer

Faisol abrori
Berita ambon Berita maluku
Selasa, 06 Juli 2021
Review Wardah Acnederm Moisturizer

Sumber : facetofeet

Tidak selamanya, sebagai konsumen selalu mempercayakan produk skin care buatan luar. Tidak selamanya juga produk tersebut bernilai baik dan memberikan manfaat dalam jangka lama. Kini ada produk lokal yang patut Anda coba kebaikan manfaatnya, yaitu Wardah Acnederm Moisturizer.

Kemasan Wardah Acnederm Moisturizer

Salah satu produk yang sampai saat ini terkenal karena manfaatnya, yaitu Wardah Acnederm Moisturizer. Produk kecantikan ini memiliki banyak rangkaian sebelumnya, namun untuk produk satu ini dikenal yang paling banyak digunakan oleh konsumen karena mampu menghilangkan jerawat.

Produk kecantikan khusus wajah berjerawat memang perlu diperhatikan, pasalnya kulit wajah dengan jerawat itu sangat sensitif terhadap penggunaan skin care. Salah satu produk buatan Indonesia ini bisa Anda percayakan untuk merawat kulit yang berjerawat.

Dengan kemasan yang terbuat dari plastik dan dan bernuansa biru dan putih, Wardah Acnederm Moisturizer ini terlihat lebih fresh. Di kemasan kardusnya (luar), terdapat beberapa informasi lengkap tentang nama produknya, sertifikasi nomor BPOM, logo MIUI dan lain-lain.

Ingredients Wardah Acnederm Moisturizer

Untuk produk Wardah Acnederm Moisturizer ini, biasanya tersedia dalam dua varian yaitu untuk pagi dan malam hari. Jadi, penggunaan dan perlindungannya tidak hanya saat pagi hari saja. Anda bisa mengggunakannya sebagai perawatan sebelum tidur, supaya jerawat cempat kempis.

  • Aqua
  • Ethylexyl methoxycinnamate
  • Propylene glycol
  • Dimethicone
  • Polyacrilamide
  • Acrylate copolymer
  • Benzyl alcohol
  • Cyclopentasiloxane
  • Butylene glycol
  • Isoparaffin
  • Polysorbate 60
  • Ethylexylgkyceril
  • Laureth-7
  • Bela glucan
  • Dimethiconol

Cara Pakai Wardah Acnederm Moisturizer

Sebagai perawatan kulit wajah berjerawat, Anda perlu berhati-hati sebelum menggunakan produk kecantikan. Itu karena biasanya kulit menjadi satu tingkat lebih sensitif dan rentan terhadap skin care. Nah, sebelum pakai Wardah Acnederm Moisturizer, ketahui cara pakainya dengan benar dulu.

  1. Bersihkan wajah hingga leher menggunakan air 
  2. Kemudian, keringkan wajah dan leher menggunakan handuk bersih 
  3. Selama dikeringkan, jangan menggosok wajah
  4. Lalu oleskan produk Wardah Acnederm Moisturizer secukupnya saja
  5. Aplikasikan Wardah Acnederm Moisturizer di wajah dan leher secara merata
  6. Tunggu sampai produk Wardah Acnederm Moisturizer meresap ke dalam kulit
  7. Setelah itu, ada baiknya lagi jika pakai sunscreen sebelum bepergian
  8. Proses selesai

Kelebihan Wardah Acnederm Moisturizer

Sebagai salah satu produk baru, Wardah Acnederm Moisturizer ini memiliki banyak kelebihannya untuk merawat kulit berjerawat. Hal tersebut juga telah dibuktikan oleh beberapa konsumen yang sudah mencobanya sebagai perawatan kulit rutinan.

Mudah Meresap Ke Kulit

Ciri produk kecantikan terbaik itu, produk yang mudah meresap ke dalam lapisan kulit. Dengan begitu, manfaatnya juga pasti akan langsung dirasakan oleh setiap pemakainya. Sama seperti Wardah Acnederm Moisturizer.

Produk skin care untuk kulit berjerawat satu ini, mempunyai tekstur yang mudah meresap ke dalam kulit wajah. Bahkan penggunaan Wardah Acnederm Moisturizer ini tidak membuat kulit wajah kusam dan mampu menghidrasi.

Cocok Untuk Kulit Berminyak

Kelebihan dari produk kecantikan Wardah Acnederm Moisturizer ini, ada beberapa konsumen yang mengatakan bahwa produk ini sangat cocok untuk kulit yang berminyak. Mengingat kulit berjerawat akan selalu berkaitan erat dengan minyak.

Kulit berjerawat itu asalnya dari penumpukan minyak berlebih di wajah, itu tandanya kulit wajah Anda kotor dan perlu dibersihkan / dirawat maksimal. Nah, produk Wardah Acnederm Moisturizer ini akan membantu dalam proses mengempiskan jerawat.

Kekurangan Wardah Acnederm Moisturizer

Setiap penggunaan produk kecantikan, tidak selalu memiliki kelebihan. Terkadang kekurangan juga ada di dalamnya, seperti pada produk Wardah Acnederm Moisturizer ini. Tiap konsumen mempunyai keluhannya masing-masing.

Ada yang mengatakan bahwa setelah menggunakan produk Wardah Acnederm Moisturizer ini, mereka justru timbul masalah baru. Jerawat sembuh namun komedo justru mencuat keluar, masalah ini akan berbeda setiap orang.

Namun, selebihnya dari itu produk Wardah Acnederm Moisturizer ini mempunyai kandungan yang membuatnya ampuh mengatasi kulit wajah berjerawat. Bahkan tidak akan membuat kulit menjadi kusam atau gelap.

Harga Wardah Acnederm Moisturizer

Seperti yang sudah Anda ketahui, untuk varian Wardah Acnederm Moisturizer series ini mempunyai perawatan wajah untuk siang dan malam hari. Itu karena kulit berjerawat membutuhkan perawatan yang maksimal supaya cepat kempis.

Untuk kisaran harga produk Wardah Acnederm Moisturizer khusus pagi ini biasanya dibanderol dengan harga Rp 24.400 sedangkan untuk malam harinya sekitar Rp 22.417. Tentu saja produknya akan berbeda harga (walau tidak jauh beda) jika Anda membeli di antara supermarket / online. BELI DI SHOPEE 


Kesimpulannya, produk kecantikan sekaligus perawatan kulit berjerawat dari Wardah Acnederm Moisturizer ini sangat direkomendasikan sekali. Bahkan hampir sebagian besar konsumennya mengaku bahwa jerawatnya perlahan menghilang karena produk ini.

Dari penjelasan mengenai produk kecantikan sekaligus perawatan kulit berjerawat Wardah Acnederm Moisturizer ini, sebagian besar konsumen telah mengaku cocok menggunakannya. Bahkan tidak membuat kulit menjadi kusam.

>