Kategori Berita

Blogger JatengInovasi VIO Optical Clinic Untuk Penglihatan Yang Lebih Baik

Kenapa Kita Sering Mencintai Seseorang yang Tidak Bisa Dimiliki? Ini Jawabannya

Faisol abrori
Berita ambon Berita maluku
Sabtu, 14 Agustus 2021


Fenomena mencintai seseorang yang tidak bisa kita miliki memang kerap terjadi dalam kehidupan. Apakah kalian pernah mengalaminya juga? Jika dipikir-pikir, hampir semua orang pernah mengalami hal ini dalam hatinya. Apalagi saya, sering banget sampai instagram saya full orang-orang cakep. Mengapa itu bisa terjadi ya? Jawaban lengkapnya ada artikel ini.

Menurut artikel yang saya baca dari klikdokter, ada setidaknya 5 alasan umum kenapa kita sering mencintai seseorang yang jelas-jelas tidak bisa dimiliki. Apa saja? Yuk bahas satu per satu.

1. Naluri Alami

Dilansir dari psychology today, Suzanne Degges-White, Ph. D., salah seorang profesor psikologi dari Northern Illinos University, USA menjelaskan tentang fenomena ini. Ia mengatakan bahwa ketertarikan seksual dan romantis memang kerap muncul secara mendadak (tiba-tiba)

Lebih lanjut, ia menerangkan bahwa hal tersebut adalah perasaan yang normal, mengingat itu adalah bentuk respons fisiologis terhadap sesuatu yang kita anggap menarik.

“Jadi, jangan menyalahkan diri sendiri saat menyadari bahwa Anda telah menyukai seseorang yang seharusnya tidak disukai. Ini di luar kuasa. Anda tidak menyuruh otak untuk membangkitkan ketertarikan tersebut,” jelasnya.

2. Takut untuk Berkomitmen

Takut akan komitmen ternyata bisa menjadi alasan kenapa kita mencintai orang yang tidak bisa dimiliki. Degges-White mengatakan ada kecenderungan seseorang memiliki fobia terhadap hubungan atau komitmen, sehingga membiarkan dirinya mengagumi seseorang yang tidak bisa diraih.

3. Sebagai Penaklukan Ego Manusia

Alasan ketiga kenapa mengejar cinta yang tak bisa dimiliki, bisa jadi karena kita suka mengejar dan menaklukkan sesuatu. Ya, bisa jadi.

Pada dasarnya, manusia adalah predator alami. Mereka saling berburu satu sama lain. Lebih jauh lagi, semakin mengejar sesuatu yang sulit, mereka akan merasa semakin tertantang dan menganggap itu sebagai sesuatu yang menyenangkan.

4. Bosan dengan Sesuatu yang Pasti

Masih di artikel yang sama, disitu menyebutkan bahwa ketika kita memiliki sesuatu yang pasti dan mudah untuk diraih, ternyata alam bawah sadar kita merespon itu sebagai suatu hal yang membosankan. Sehingga, individu mencintai seseorang meskipun tidak bisa dimiliki, sebagai jawaban atas kebosanan itu.

5. Ya, Jatuh Cinta Saja

Alasan kelima sekaligus terakhir, ya jatuh cinta aja gitu. Kalau saya sendiri sering banget ngerasa alasan kelima ini cocok di berbagai kejadian dalam hidup saya pribadi. Saya gapunya alasan apapun karena sangat sulit untuk dijabarkan. Sederhana, ya jatuh cinta aja.

Bagaimana dia peduli pada saya, tapi kadang saya juga sering marah. Intinya begitu lah. Bagi sebagian orang, mungkin berpikir, bahwa mencintai orang yang tidak bisa dimiliki adalah hal yang sia-sia, namun percaya atau tidak, perasaan seperti itu sulit ditebak dan dikendalikan. Ya tiba-tiba dateng aja gitu.

Bagaimana Cara Mengatasi Perasaan Ini?

Jika kalian mencintai seseorang hanya karena ego terhadap keindahan fisik seseorang, percayalah cinta sejenis itu tidak akan berlangsung lama. Karena semakin menemukan hal yang lebih menawan, cinta akan mudah untuk hilang.

Nah, kalau saya lebih suka seseorang karena komunikasi, attitude, kecerdasan, cakep mah termasuk kriteria juga, tapi bukan prioritas banget. Cuman masalahnya, ya belum nemu aja yang kayak gitu 😭. Hahaha (kan ini artikel saya, jadi suka-suka saya mau curhat apa wkwk)

Oke, kembali ke pembahasan. Gimana cara kita mengatasi perasaan suka sama orang yang gabisa dimiliki? Yok catet.

1. Ngga usah menghindar sama sekali, tadi kan dijelaskan, hal itu lumrah dan manusiawi, hanya saja, kalian bisa mengurangi frekuensi pertemuan agar perasaan itu bisa terkontrol dengan baik. Aseek

2. Luangkan lebih banyak waktu untuk orang-orang yang sudah kalian miliki, seperti sahabat, dan keluarga.

3. Lakukan hobi-hobi yang bermanfaat. Nih kayak saya, kalau sambat suka jadi artikel 😂. Entah mau ada yang baca atau nggak, yang penting sambat aja. Hobi yang aneh emang 😭

4. Santai aja, hampir semua hal yang terjadi dalam kehidupan akan terhapus oleh waktu. So, biarkan waktu membantu kalian untuk melupakan perasaan tersebut. (ehem keselek komodo 🤣)

5. Pakai sudut pandang lain. Misal nih, kalian suka sama cowo yang sudah punya istri, bagaimana perasaan si isteri nanti hayo? Kalian harus bisa memposisikan di posisi si isteri. Pasti sakit, kan? Jika tak ingin disakiti, maka jangan menyakiti. Oke 👌

6. Perbanyak bergaul dengan orang-orang. Hal terakhir kalian bisa menambah relasi dengan orang lain sebanyak mungkin, masih banyak kok, orang yang mau menerima kalian apa adanya, aku contohnya. 😁

Setelah baca artikel ini, sekarang kalian sudah tau kan, alasan psikologis kenapa kita sering mencintai seseorang yang tidak bisa dimiliki? Semoga artikel ini menambah wawasan kita, tentang cinta.

Sumber : https://www.google.com/amp/s/m.klikdokter.com/amp/3647136/kenapa-kita-sering-mencintai-seseorang-yang-tidak-bisa-dimiliki

>