Kategori Berita

ZMedia

Ketahui Cara Beli Saham di Stockbit Berikut Ini

Rianda
Berita ambon Berita maluku
Minggu, 12 September 2021

Cara Membeli Saham di Stockbit

Melakukan investasi memang bukan suatu hal yang sulit lagi. Semua orang bisa melakukan investasi selama mau belajar dan terus berusaha. Apalagi dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih setiap harinya membuat akses untuk melakukan investasi pun lebih mudah dilakukan dimana saja. Salah satu aplikasi untuk melakukan investasi adalah Stockbit. Cara beli saham di Stockbit pun bukan hal yang sulit bagi pemula.

Aplikasi untuk investasi ini juga bisa diakses melalui PC menggunakan browser atau bahkan bisa juga mengakses menggunakan play store juga app store. Nah, lalu bagaimana sih sebenarnya cara beli saham di aplikasi ini? Berikut adalah ulasannya:

1. Buka Aplikasi Stockbit

Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah membuka terbih dahulu aplikasi Stockbit di PC menggunakan browser. Apabila ingin menggunakan ponsel maka, akan lebih baik bila terlebih dahulu mengunduh aplikasi pada play store maupun app store supaya lebih mudah digunakan.

2. Persiapkan Modal

Modal awal untuk membeli saham tentu menjadi satu poin krusial yang harus dimiliki. Nah, untuk itu sebelum memulai langkah berikutnya, tentu akan bijak bila calon investor menyiapkan terlebih dahulu modal untuk investasi. Sisihkan dana yang khusus untuk digunakan sebagai modal dan pastikan bahwa dana tersebut bukanlah uang panas yang bisa menjadi kendala di kemudian hari.

3. Registrasi Akun

Tahap berikutnya adalah melakukan registrasi akun terlebih dahulu. Pendaftaran ini perlu dilakukan sebagai data investor saat nantinya melakukan transaksi. Silakan masuk pada menu Buka Rekening Saham dan isikan formulir pada halaman tertera. Isikan data pada formulir sesuai dengan identitas sebenarnya serta pastikan bahwa data yang disertakan telah benar dan tidak ada typo.  

Nantinya akan ada perintah untuk mengunduh formulir yang telah diisi. Silakan download kemudian cetak menjadi output printer, jangan lupa untuk membubuhkan tanda tangan. Tahap berikutnya silakan kirimkan dokumen tersebut pada kantor Stockbit.

4. Pilih Menu Watchlist

Apabila registrasi sudah dikonfirmasi dan akun sudah bisa digunakan maka, langkah selanjutnya adalah mulai membuka data watchlist yang ada pada aplikasi Stockbit. Silakan pilih menu Watchlist untuk melihat saham-saham go public yang bisa dibeli. Cari tahu juga informasi tentang saham yang ingin dibeli sebelum melakukan pembelian.

5. Lakukan Analisis Saham

Cara beli saham di Stockbit selanjutnya adalah terlebih dahulu menganalisis harga saham yang akan dibeli. Kenali cara analisis saham menggunakan chart.  Silakan cari informasi melalui media sosial maupun berita-berita terkait tentang keadaan perusahaan pada saat itu. Mencari tahu juga tentang laporan keuangan perusahaan juga satu hal penting yang bisa dilakukan.

Satu hal lagi yang perlu digaris bawahi bagi pemula adalah mencari saham yang sekiranya milik perusahaan yang sudah market cap. Hal-hal berikut diatas akan menjadi poin-poin penting yang bisa dilakukan sebelum membeli saham supaya tidak gegabah dalam memilih saham pertama yang akan dibeli.

6. Pilih Menu Buy

Apabila saham yang akan dibeli sudah ditentukan maka, silakan pilih menu Company page yang ada di aplikasi kemudian pilih Buy. Jangan lupa untuk menentukan harga saham yang ingin di bid serta tentukan jumlah lot saham yang ingin dibeli sebelum melakukan order.

Investor juga bisa melakukan cek kembali pada saham yang telah di order menggunakan preview order. Langkah berikutnya bila memang sudah yakin dengan saham serta jumlah yang akan dibeli maka, silakan klik next.  

Itulah tadi cara beli saham di Stockbit dengan aman. Proses pembelian di Stockbit memang terbilang berbeda dengan broker lain namun, prosedur yang diterapkan adalah satu bentuk prosedur keamanan yang memang dipersiapkan supaya transaksi saham bisa  aman dan terpercaya.

>