Kategori Berita

ZMedia

5 Aplikasi untuk Membuka File Docx di Smartphone

Faisol abrori
Berita ambon Berita maluku
Jumat, 20 Mei 2022


File docx merupakan format file yang digunakan oleh Microsoft Word versi 2007 dan setelahnya. Untuk membuka file docx saat ini tidak hanya dapat melalui laptop, namun juga dapat melalui smartphone. Kini terdapat berbagai macam aplikasi untuk membuka file docx yang dapat diunduh dengan mudah.

Pengguna smartphone juga dapat membuka file docx tanpa melalui aplikasi. File docx dapat dibuka secara online melalui Google Drive. Namun, jika pengguna smartphone ingin membuka secara offline, pengguna smartphone dapat mengunduh 5 aplikasi berikut ini:

1. Microsoft Word

Aplikasi untuk membuka file docx yang pertama yaitu Microsoft Word. Pengguna smartphone dapat secara langsung menggunakan Microsoft Word untuk membuka file docx tersebut. Berikut tahapan membuka file docx melalui Microsoft Word:

     Buka aplikasi Microsoft Word. Pengguna smartphone dapat masuk menggunakan akun yang sudah terdaftar.

     Pilih tab “Open” dan pilih dokumen. Pilih file docx yang ingin dibuka baik yang tersimpan di smartphone maupun yang tersimpan di One Drive atau Google Drive.

     Setelah file terpilih maka pengguna smartphone dapat langsung menampilkan isi file dan dapat menyunting file tersebut.

2. WPS Office

Aplikasi berikut ini biasanya digunakan untuk kegiatan perkantoran. WPS Office selain digunakan untuk membuka file docx juga dapat digunakan untuk membuka file dari Excel, PDF, dan PowerPoint.

Fungsi dari aplikasi WPS Office hampir sama dengan Microsoft Word yaitu dapat digunakan untuk menulis, membuat tabel, dan presentasi. Kelebihan dari aplikasi ini yakni file yang dihasilkan memiliki ukuran file yang kecil sehingga tidak memberatkan smartphone maupun laptop.

3. Office Suite

Aplikasi kegiatan perkantoran selanjutnya yang dapat digunakan untuk membuka file docx yaitu Office Suite. Aplikasi ini juga memiliki kelebihan berupa dapat menghubungkan penyimpanan aplikasi ini melalui cloud storage seperti Dropbox maupun OneDrive.

4. Docs To Go

Aplikasi ini dikatakan aplikasi yang mendekati Microsoft Word. Docs To Go digunakan untuk membuka file docx, namun selain itu juga dapat digunakan untuk membuka file PDF. Berikut merupakan cara membuka file docx menggunakan aplikasi Docs To Go:

     Install Docs To Go di PlayStore.

     Lewati “Langkah 4” untuk mengakses secara gratis.

     Pilih menu “Pengaturan” dengan opsi “Tentang”.

     Pilih dokumen To Go Free Office Suite.

     Pilih opsi penelusuran file.

     Pilih file docx yang ingin dibuka.

Docs To Go juga dapat diakses secara berbayar dengan cara sebagai berikut:

     Pilih “Langkah 4”.

     Install Docs To Go Premium Key.

     Registrasi dengan nama dan email.

     Pilih menu “Pengaturan” dengan opsi “Tentang”.

     Pilih “Langkah 3” untuk mengunci premium.

     Pilih opsi penelusuran file.

     Pilih file docx yang ingin dibuka.

5. Google Docs

Aplikasi untuk membuka file docx yang terakhir yaitu Google Docs. Dalam menggunakan Google Docs, pemilik smartphone dapat langsung mengunduh aplikasi ini melalui PlayStore atau Apple Store. Setelah Google Docs selesai diunduh, pengguna smartphone dapat melanjutkan ke tahapan berikut ini:

     Login aplikasi menggunakan akun Google.

     Pilih ikon berbentuk “Folder”.

     Pilih file docx yang ingin dibuka.

Pengguna smartphone dapat menggunakan aplikasi ini untuk mengedit. Kelebihan dari aplikasi ini yaitu pengguna smartphone dapat menyimpan kembali file docx dalam bentuk format file lainnya. Format file yang disediakan aplikasi ini selain docx, antara lain yaitu odt, rtf, pdf, txt, html zip, epub.

Itulah merupakan 5 aplikasi untuk membuka file docx yang dapat diinstall di berbagai smartphone. Pengguna smartphone dapat memilih aplikasi sesuai dengan kebutuhan dan kapasitas dari smartphone itu sendiri. Cukup mudah, bukan?

 

 

>