Kategori Berita

ZMedia

Wisata Unik Upside Down World Jogja – Rute Lokasi, HTM, dan Spot Foto

Faisol abrori
Berita ambon Berita maluku
Senin, 09 Mei 2022

upside down world jogja


Berlibur tidak akan lengkap jika tidak sekaligus mengambil foto-foto unik sebagai kenangan atau dibagikan ke berbagai media sosial. Di Indonesia, banyak sekali objek wisata yang menawarkan berbagai spot foto terbaik dan unik. Termasuk wisata terhits saat ini, yaitu Upside Down World Jogja yang dapat dikunjungi jika wisatawan ingin merasakan wisata jungkir balik yang unik.

Objek wisata ini dapat menjadi pilihan wisata yang kreatif dan inovatif bagi wisatawan yang ingin mencoba wahana anti mainstream. Wisatawan akan dijamin mendapatkan hasil foto terbaik. Maka dari itu, wisatawan yang ingin melakukan foto pre wedding atau foto unik lainnya dapat mencoba wisata ini.

Spot-Spot Foto Terbaik Upside Down World

Dikarenakan Upside Down World Jogja merupakan objek wisata khusus untuk berfoto. Maka wisata ini memiliki variasi spot foto terbalik dan unik yang dapat dicoba oleh wisatawan. Objek wisata tersebut akan menjamin wisatawan mendapatkan hasil foto yang keren. Berikut 5 spot foto terbaik di dalam objek wisata ini, yaitu:

1. Spot Foto Kamar Terbalik

Spot foto terbalik pertama yang dapat wisatawan coba adalah kamar tidur. Di dalam ruangan ini terdapat furnitur dan aksesoris kamar mandi, seperti boneka beruang yang berukuran besar. Wisatawan dapat menggunakan beruang ini sebagai aksesoris untuk berfoto dan mengambil pose unik. Tentunya dengan keadaan kamar tidur terbalik.

2. Spot Foto Dapur Terbalik

Upside Down World Jogja juga memiliki spot foto ruangan dapur terbalik lengkap dengan kompor gas dan beberapa peralatan dapur seperti piring, gelas dan lain-lain. Spot foto ini sangat unik dan seru untuk dicoba, karena wisatawan dapat berpose seakan-akan sedang memasak tetapi dalam keadaan terbalik. Hasil foto yang unik akan banyak mendapat perhatian dari teman-teman media sosial.

3. Spot Foto Kamar Mandi Terbalik

Bayangkan jika berfoto di kamar mandi terbalik, lengkap dengan wastafel, toilet dan shower. Wisatawan dapat mengambil foto keluarga di spot ini dan dijamin hasil foto lucu dan seru akan didapatkan. Selain itu, wisatawan dapat menyewa jasa fotografer khusus di objek wisata tersebut untuk mendapatkan hasil foto terbaik.

4. Spot Foto Warmindo Terbalik

Wisatawan juga dapat berfoto ria di spot foto unik Warmindo alias Warung Makan Indomie. Di dalam ruangan ini terdapat lengkap alat-alat ala warung makan atau warteg. Ditambah dengan aksesoris Indomie dan berbagai minuman sachet yang sama persis seperti warung yang menggantung terbalik. Wisatawan dapat berfoto dengan pose jungkir balik di meja warung.

5. Spot Foto Ruang Tamu Kuno Terbalik

Spot foto unik terakhir yang dapat dicoba di Upside Down World Jogja adalah ruang tamu keluarga. Berbeda dengan ruang tamu modern, spot foto pada objek ini merupakan ruang tamu kuno yang memiliki peralatan rumah tangga yang terbuat dari kayu. Selain itu bagi wisatawan yang membawa anak balita, dapat ikut berfoto di tempat ayunan kayu.

Harga Tiket Masuk, Jam Operasional dan Rute Lokasi Wisata

Untuk memasuki objek wisata Upside Down World ini, wisatawan harus membayar tiket masuk senilai Rp 80.000 untuk satu orang dewasa. Untuk para pelajar umum, biaya masuk senilai Rp 40.000, sedangkan untuk satu orang anak-anak di bawah tinggi 12 cm dikenakan biaya masuk senilai Rp 25.000.

Wisatawan dapat mengunjungi wisata ini mulai dari pukul 09.00 pagi hingga 07.00 malam WIB. Lokasi objek wisata Upside Down World berada di Jalan Utama Pugeran, Ring Road Utara, Yogyakarta. Fasilitas-fasilitas lainnya yang didapat oleh wisatawan adalah parkir gratis, asuransi dan fotografer andal yang dapat mengambil foto wisatawan dengan gaya unik.

Itulah informasi tentang wisata baru di Jogja terhits dan unik, yaitu Upside Down World Jogja bagi masyarakat yang ingin mengunjungi tempat tersebut. Objek wisata anti mainstream yang dapat digunakan sebagai spot foto terbaik dan unik ini sangat terjangkau dari aspek biaya masuk maupun lokasi. Tentu wisatawan tidak ingin ketinggalan untuk mencobanya.

>