Kategori Berita

ZMedia

Pengkilap Mobil Paling Rekomended, Bikin Mobil Mengkilau!

Faisol abrori
Berita ambon Berita maluku
Kamis, 25 Agustus 2022


Tak hanya bersih, namun mobil juga harus mengkilap. Oleh sebab itu para pengguna mobil harus rajin merawat mobil yang dimiliki salah satunya dengan menggunakan pengkilap body mobil. Dengan menggunakan produk tersebut tak hanya membuat mobil terlihat lebih kece namun juga bisa melindungi body mobil.


Kandungan dari produk pengkilap tersebut dapat melindungi agar warna body mobil tidak mudah pudar. Selain juga bisa melindungi dari tetesan air dan jamur yang menyebabkan warna body mobil cepat terlihat kusam. Berikut ini adalah beberapa produk pengkilap mobil yang dapat digunakan:


PRODUK PENGKILAP BODI MOBIL TERBAIK 2022


1. Kit Gold Series Liquid Car Wax 




Merek pertama yang direkomendasikan untuk digunakan sebagai pengkilap mobil adalah Kit. Kit Gold Series Liquid Car Wax merupakan produk yang dirancang khusus untuk membuat warna dari body mobil tetap terlihat bagus dan mengkilap seperti baru. Kandungan carnauba wax premium dan high tech silicone resin membantu mempertahankan warna mobil agar tidak cepat pudar. 


Cara menggunakan pengkilap body mobil dari kit ini juga sangat mudah. Bersihkan mobil, kemudian tak perlu menunggu kering cairan Kit Gold Series Liquid Car Wax sudah bisa diaplikasikan ke mobil. Gosok pelan saja tak perlu terlalu keras dan ratakan pada semua body mobil agar tampilan mobil lebih mengkilap.


Baca Juga : Merk Oli Mesin Motor yang Tahan Panas dengan Kisaran Harganya


REKOMENDASI PENGKILAP MOBIL REKOMENDED UNTUK SEGALA JENIS MOBIL


2. Meguiars Deep Crystal Carnauba Wax 



Berikutnya ada produk pengkilap mobil dari Meguiars. Kandungan deep crystal system yang ada dalam produk tersebut membantu mobil tampak berkilau lebih lama. Selain itu produk Meguiars ini juga mengandung carnauba wax. 


Kandungan tersebut bekerja untuk memberikan lapisan pelindung pada body mobil. Dengan demikian warna body mobil akan tetap awet dan tidak mudah pudar. Hal tersebut sangat penting agar mobil tetap terawat meskipun sering digunakan berkendara di bawah terik matahari maupun terkena hujan.


Baca juga dong : 

6 Cara Merawat Radiator Mobil yang Benar


3. Sanpoly Polish Wax 



Rekomendasi pengkilap body mobil yang berikutnya adalah salah satu merk lokal dengan kualitas terbaik. Sanpoly Wax merupakan pengkilap mobil yang berbahan dasar wax. Produk yang satu ini aman digunakan untuk mobil dan dapat membuat permukaan body mobil terlihat lebih halus dan mengkilap. 


Cara menggunakan produk yang satu ini juga cukup mudah. Pengguna hanya perlu membersihkan permukaan body mobil dari kotoran. Pastikan permukaan tersebut dalam kondisi kering sebelum mengaplikasikan Sanpoly Polish Wax. Setelah itu kocok produk terlebih dahulu lalu tuangkan pada permukaan mobil dan gosok menggunakan kain kering.


4. 3M Premium Wax 



Berikutnya ada produk pengkilap mobil yang ekonomis namun mampu membuat tampilan mobil kece abis. Produk 3M Premium Wax ini merupakan cairan pengkilap yang mengandung carnauba yang aman untuk permukaan mobil. Dengan menggunakan produk ini mobil akan terlihat berkilau dan bertahan selama beberapa minggu. 


5. Mr. Fix Premium Nano Ceramic Coating Liquid 



Selain membuat tampilan mobil terlihat mengkilap, produk yang satu ini juga bisa menghilangkan goresan yang ada di permukaan mobil. Perlindungan lapisan kristal tipis dapat memberikan efek mengkilap pada mobil. Dengan menggunakan produk ini mobil akan terlihat seperti baru lagi dan tak lagi Nampak goresan-goresan yang mengganggu. 


Itu tadi adalah beberapa produk pengkilap body mobil yang dapat dicoba dan digunakan sendiri di rumah. Tak perlu keahlian khusus untuk mengaplikasi produk yang sudah disebutkan di atas. Produk yang bentuknya cair tersebut lebih mudah digunakan sendiri untuk memberikan perawatan pada mobil. Selain itu harga produk pengkilap tersebut juga masih terjangkau.


Baca Juga : Ingin Beli Mobil Dengan Harga Terbaik? Lakukan Tips Ini

>