Kategori Berita

ZMedia

Daftar Kumpulan Situs Download E-Book Gratis Untuk Referensi

Faisol abrori
Berita ambon Berita maluku
Senin, 26 Desember 2022

 


Saat ini tren paperless semakin berkembang, terutama di generasi anak muda yang terbiasa dengan teknologi. Dalam kesehariannya mereka lebih banyak membaca ebook dibandingkan dengan buku cetak. Selain ramah lingkungan, menggunakan ebook lebih minim resiko merusak hutan.


Maka tidak heran bila saat ini banyak sekali tugas atau file-file yang tersedia dalam bentuk ebook. Cara mendapatkan ebook pun mudah karena banyak situs download ebook yang gratis yang bisa dimanfaatkan. Berikut ini beberapa diantaranya:


1. Openlibrary.org


Biasanya seseorang akan membaca dan mencari buku di perpustakaan. Namun dengan perkembangan zaman perpustakaan konvensional berubah menjadi bentuk modern menjadi perpustakaan digital. Meskipun bentuknya yang berbeda namun memiliki fungsi yang sama.


Salah satu perpustakaan digital yang bisa diakses dan memiliki banyak koleksi ebook adalah open library. Di Dalamnya anda bisa mencari ebook-ebook dan bisa ikut berkontribusi dengan menambahkan buku elektronik didalamnya.


2. BSE / Buku Sekolah Elektronik


Selain berasal dari developer swasta, kemdikbud juga merilis website untuk berbagai buku sekolah. Situsnya sendiri bernama Buku Sekolah Elektronik atau BSE. Didalamnya sudah ada lebih dari 1300 buku pelajaran resmi dari berbagai jenjang pendidikan.


Situs ini tidak hanya bisa diakses oleh siswa dalam mencari buku panduan. Namun guru juga bisa mencari bahan pembelajaran didalamnya dan orang tua siswa bisa mencari referensi dalam memberikan soal latihan anak dirumah. Jangan khawatir akan biaya yang harus dikeluarkan dalam mengunduh ebook disana. Karena anda bisa mengaksesnya secara gratis.


3. DuniaDownload.com


Jika anda mencari ebook khusus dalam bahasa Indonesia, maka cobalah akses situs duniadonwload.com. didalamnya ada ribuan ebook gratis yang bisa didapatkan secara gratis dan anda tidak perlu mendaftar lho.


Ada banyak topic yang bisa dipilih mulai dari novel, ebook bisnis, komputer, SEO dan lain sebagainya. Anda tidak hanya bisa mendownload ebook disini, namun juga bisa menjadi seorang contributor didalamnya. Unggahlah karya anda dalam bentuk ebook di website ini agar ebook anda lebih bermanfaat bagi orang lain.


4. Project Gutenberg


Situs ini sudah cukup populer karena menjadi situs layanan download ebook yang pertama. Selain menjadi situs tertua, di dalamnya memiliki ebook terlengkap di seluruh dunia. Ada lebih dari 60.000 buku elektronik yang bisa pembaca dapatkan di situs ini.


Anda bisa membacanya secara langsung di situs atau mendownloadnya terlebih dahulu untuk sewaktu-waktu dilihat. Kelebihan dari situs ini menyediakan buku yang sudah tua dalam bentuk digital yang terkadang buku cetakkan saja sudah tidak tersedia. Tertarik untuk mencoba situs ini?


5. Indonesia Ebook


Suka membaca novel dengan berbagai genre? Namun bingung mendapatkan novel terbaru karena enggan membelinya? Cobalah mengakses situs indonesia ebook. Didalamnya ada banyak novel dalam negeri yang bisa dengan mudah anda download dan tentunya gratis.


Ada pula buku-buku fiksi dan non fiksi dalam format digital. Namun yang paling banyak dicari bisa bisa didapatkan di situs ini adalah novel. Jika anda teliti anda bisa mendapatkan novel best seller yang bagus dengan gratis.


Itulah situs download ebook gratis. Semua situs tersebut memiliki ebook-ebook yang berguna dan sangat menarik. Cocok untuk mengisi waktu luang anda atau untuk menjadi referensi membuat tugas. Daripada mengakses social media yang lebih banyak membuang-buang waktu. Saatnya beralih untuk mengakses ebook-ebook bermanfaat untuk menambah pengetahuan anda. 

>