Kategori Berita

Blogger JatengInovasi VIO Optical Clinic Untuk Penglihatan Yang Lebih Baik

Drakor Arthdal Chronicles Digemari Penonton, Intip Fakta Menariknya!

Faisol abrori
Berita ambon Berita maluku
Sabtu, 31 Desember 2022

 


Demam akan drakor atau drama Korea memang sudah ada dan hadir di tengah masyarakat Indonesia terutama remaja. Sama halnya dengan datangnya drakor Arthdal Chronicles yang sudah lama populer di negara asalnya hingga di Indonesia kini. 


Sejak kesenian dari negara Korea masuk ke Indonesia memang semua serba melonjak mulai dari hiburan hingga jenis makanannya. Bagi pembaca yang belum mengetahui tentang drakor kenamaan yang satu ini, maka dapat membaca informasi berikut. 


Mengenal Latar Belakang dan Sinopsis Arthdal Chronicles


Drama Korea ini hadir dari hasil garapan sutradara Kim Won-seok ini memang pertama kali tayang pada tahun 2019 silam. Sejak awal kemunculannya drakor ini sudah mampu memikat publik melalui para pemain yang memainkan drama tersebut. 


Memiliki latar kuno, Arthdal Chronicles memberikan kisah sebuah negara yang sudah hadir terdahulu yang selalu bersaing kekuasaan. Sehingga akan menjadi sulit jika sudah kehilangan arah dari lain suku yang ada pada negara kuno tersebut. 


Sementara nantinya akan dikisahkan ada seorang dari suku lain yang tersesat di sana dan menjalani hidupnya yang sulit. Sementara nantinya bukannya kembali ke suku asalnya justru orang tersebut menemukan cintanya yang membuatnya justru menjadi ragu. 


Alasan Mengapa Drakor Arthdal Chronicles Banyak Digemari Penonton


Berbagai alasan memang sudah diketahui terkait mengapa drakor Arthdal Chronicles banyak dinikmati oleh para penonton setianya. Bahkan ketika santer terdengar bahwa season dua dari drama Korea ini sudah lebih dulu disambut meriah oleh para penggemarnya. 


Beberapa alasan yang mendasari mengapa drakor laris ini menjadi daya tarik tersendiri bagi penontonnya adalah dijelaskan sebagai berikut:


Pemeran Utama yang Memikat. Jang Dong-gun hadir pada drama ini sebagai pemain dengan gelar pemeran utama yang tentu saja menghadirkan antusias tersendiri. Hadirnya ia sebagai pemeran utama dengan kualitas skillnya menjadikan drama ini sangat cocok untuknya dan menarik penonton. 


Desain Visual yang Menarik. Pelataran dan alur cerita yang diberikan memang sangat menarik dan sangat jarang ditemui pada kebanyakan drama Korea pada umumnya. Penataan desain visual yang dihadirkan begitu menarik dan memanjakan mata bagi siapa saja yang sedang menontonnya. 


Fakta Unik Dari Drama Korea Arthdal Chronicles


Ada beberapa fakta unik yang diketahui dari pembuatan drama Arthdal Chronicles selama prosesnya berlangsung hingga kini. Karena deretan fakta unik ini juga menjadi alasan tersendiri bagi penonton menjadi sangat setia menunggu kabar terbaru drama ini. 


1. Drama Korea Termahal


Dikenal sebagai drama Korea yang memakan jumlah biaya syuting termahal yaitu sebesar 600 miliar dalam rupiah. Dalam nominal yang begitu fantastis, tayangan ini layak disebut sebagai yang paling mahal dibandingkan dengan banyaknya judul drakor lainnya.


2. Pergantian Pemain di Setiap Musim


Arthdal Chronicles sendiri memang sudah ditetapkan oleh penggarapnya sendiri jika akan kembali hadir dengan lanjutannya di season dua. Meskipun hingga kini belum pasti kapan tanggal rilis dari lanjutan tersebut akan tayang dan hadir di Indonesia. 


Desas desus pergantian pemain di setiap musim ini memang sudah hadir sejak sutradara memberikan sedikit bocorannya. Jika pemain utama yang menjadi sorotan selama ini akan mendapatkan tambahan pemain baru yang tentu saja memiliki daya pikat. 


Demikian penjelasan berupa informasi singkat terkait drakor Arthdal Chronicles sebagai bahan review pembaca untuk menontonnya. Pastikan jika pembaca juga menonton tayangan series atau drama Korea ini melalui situs legal sehingga dapat tetap menghargai karya seseorang. 

>