Kategori Berita

ZMedia

Manfaat Menggunakan Aplikasi Blast WhatsApp Terbaik untuk Bisnismu

Faisol abrori
Berita ambon Berita maluku
Rabu, 11 Januari 2023



Masa kini, bisnis dan sosial media tidak bisa dipisahkan. Karena dukungan sosial media membuat bisnis semakin cepat berkembang. Salah satu sosial media yang biasa digunakan untuk berbisnis adalah WhatsApp. Namun, ada beberapa kendala yang dialami pengguna WhatsApp biasa untuk memaksimalkan pendapatan.


Kendala Menggunakan WhatsApp Biasa untuk bisnis


Sayangnya, ada beberapa kendala yang sering dikeluhkan pengguna dalam menggunakan WhatsApp untuk berbisnis. Misalnya saja seperti:


  • Kesulitan membalas chat satu per satu.

  • Sulit digunakan di desktop ketika digunakan untuk admin bisnis.

  • Akan kesulitan dalam menentukan pesan pelanggan yang sudah order, sudah diproses atau sudah selesai diurus atau belum.

  • Harus memberikan gambar katalog manual kepada pelanggan.

  • Harus copy paste pesan untuk memberitahukan promo kepada para pelanggan.

  • Dan lainnya.


Beralihlah ke WhatsApp Business



Melihat peluang ini, kini sudah hadir WhatsApp Business. Aplikasi ini menjawab kebutuhan para pebisnis dalam menggunakan media sosial untuk promosi atau untuk berinteraksi dengan pelanggannya. Ada beberapa kelebihan dari WhatsApp Business, antara lain:


1. Fitur Kelola Profil Bisnis


Pertama, pengguna bisa mengelola profil akun bisnis miliknya. Tentunya fitur ini tidak akan didapatkan di WhatsApp biasa. Dengan fitur ini Anda bisa menambahkan informasi lengkap tentang bisnis seperti nama, deskripsi, kategori bisnis, alamat, jam kerja, bahkan email dan tautan singkat.


2. Pengamanan Akun Lebih Ketat


Untuk mengamankan akun bisnis dari loginnya seseorang yang tidak dikenal, WhatsApp Business melindungi akun dengan cara verifikasi terlebih dahulu. Caranya dengan pendaftaran 6 digit nomor PIN.


3. Bisa Menggunakan Nomor Telepon Kantor / Rumah


Bisnis kecil biasanya menggunakan nomor telepon rumah, sedangkan untuk bisnis besar tentunya ada nomor telepon khusus kantor. WhatsApp Business tidak hanya dapat menggunakan nomor ponsel namun juga bisa menambahkan nomor telepon kantor ataupun rumah.


4. Ada Fitur Katalog Produk


WhatsApp Business dapat dengan mudah memberikan informasi tentang produk yang ditawarkan. Katalog ini ditampilkan pada profil bisnis akunnya. Hal ini menjadi mempermudah pelanggan dalam mengetahui produk dan informasi lebih jauh tentang produk didalamnya.


5. Fitur Greeting message dan Away Message


Sebenarnya WhatsApp Business memiliki fitur pesan pembuka yang berguna untuk menyambut pelanggan ketika mengirim pesan kepada akun bisnis. Ditambah dengan fitur away message yang memungkinkan Anda membalas pesan secara otomatis. Jadi meskipun sedang sibuk bisa tetap membalasnya.


6. Fitur Balas Cepat


Fitur balas cepat atau quick replies sangat membantu pemilik bisnis untuk membalas pesan dari pelanggan ketika pertanyaannya sama. Sering sekali terjadi beberapa pelanggan menanyakan hal yang sama dan membuat admin kerepotan karena harus membalasnya satu per satu.


Dengan fitur quick replies Anda cukup mengetik simbol garis miring dan pilihlah quick replies sesuai dengan yang sudah dibuat sebelumnya. Ini sangatlah menghemat waktu.

Nikmati Kemudahan Berbisnis dengan WhatsApp Blast


Banyak sekali kemudahan yang bisa didapatkan dengan menggunakan WhatsApp Business namun kemudahan ini akan semakin nyaman ketika pemilik bisnis menggunakan fitur WhatsApp blast. Apa sih WhatsApp blast dan apa saja keuntungan yang bisa didapatkan?


WhatsApp blast adalah fitur dari WhatsApp Business API yang memungkinkan pemilik bisnis untuk mengirimkan suatu pesan secara massal dan bermanfaat tanpa harus menyimpan nomor kontak penggunaannya. Penggunaan fitur ini sangat efektif dan efisien dalam pengelolaan bisnis karena bisa menjangkau pelanggan lebih jauh. 


Kalian bisa menggunakan layanan Aplikasi Blast WhatsApp yang disediakan oleh Jatis Mobile. Jatis Mobile sendiri merupakan perusahaan yang menyediakan solusi berbasis teknologi yang berfokus pada solusi komunikasi dan distribusi digital. Selanjutnya, kita akan membahas apa saja keuntungan WhatsApp Blast?


Keuntungan Menggunakan WhatsApp Blast


WhatsApp biasa cukup sulit digunakan untuk mengirim pesan dalam jumlah yang banyak. Karena kita harus menyimpan nomor kontak satu per satu dan mengrimkan broadcastnya terlebih dahulu. Namun hal ini berbeda dengan WhatsApp blast, banyak keuntungan yang bisa dinikmati seperti:


  • Pertama, dapat digunakan untuk mengirimkan pesan secara massal dengan cepat dan mudah tanpa menyimpan nomor.

  • Lebih hemat space di gadget. Karena pengguna tidak perlu menginstall berbagai macam aplikasi, cukup dengan satu aplikasi yang sangat lengkap untuk kebutuhan bisnis.

  • Data lebih terorganisir, aplikasi bisa mengelompokan beberapa nomor. Jadi anda bisa mempromosikan beberapa bisnis sekaligus dalam satu aplikasi.

  • Mengirim pesan tanpa ada batasan kontak.

  • Peluang untuk menguasai pasar baru yang belum dikenal sebelumnya lebih terbuka.

  • Bisa mengetahui feedback dari pelanggan secara langsung.

  • Terakhir, isi pesan dapat dipersonalisasi. Sehingga pelanggan merasa terpanggil ketika membaca pesan, padahal Anda belum menyimpan nomornya.


Itulah penjelasan tentang aplikasi WhatsApp dan fitur pendukung dari WhatsApp Business API yang bernama WhatsApp blast. Pastinya WhatsApp blast ini memiliki banyak keuntungan untuk pemilik bisnis karena bisa mengirimkan promosi atau pun informasi lainnya secara langsung, cepat dan ke banyak kontak sekaligus.

>